Sabtu, 27 Oktober 2012

Agama dan sains "Phoenix dactylifera (Kurma)"



                          
Klasifikasi
Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
     Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
         Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
             Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
                 Kelas: Liliopsida (berkeping satu / monokotil)
                     Sub Kelas: Arecidae
                         Ordo: Arecales
                             Famili:
Arecaceae (suku pinang-pinangan)
                                 Genus: Phoenix
                                     Spesies: Phoenix dactylifera L.
            Kurma merupakan pohon yang sangat terkenal tidak hanya di negara asalnya, tetapi hampir di seluruh dunia. Pohon kurma ada bermacam-macam , salah satu nama ilmiahnya adalah phoenix dactylifera ini digolongkan dalam famili Palmae, genus Phoenix, dan spesies Phoenix dactylifera.
            Tanaman ini merupakan tanaman yang suka iklim yang panas, sehingga habitat yang paling sesuai dengan pohon kurma adalah daerah padang pasir. Namun demikian, pohon kurma juga dapat tumbuh di daerah tropis seperti Indonesia walaupun tidak dapat menghasilkan buah sebaik di daerah yang beriklim panas seperti Timur Tengah dan Afrika.

Baca selengkapnya

            Pohon kurma dapat berbuah setelah ditanam selama 4 sampai 7 tahun dan bisa dipanen ketika telah berusia 7 sampai 10 tahun. Pohon kurma yang telah dewasa bisa menghasilkan 80-120 kg (176-264 lb) buah kurma pada setiap musim panennya. Agar mendapatkan buah yang berkualitas untuk bisa dipasarkan, tandan kurma harus ditipiskan dan dibungkus atau ditutup sebelum matang supaya buahnya bisa tumbuh menjadi lebih besar dan terlindungi dari cuaca dan hama, seperti burung.

            Pembuahan dengan serbuk sari pada pohon kurma dilakukan secara alami oleh angin tetapi pada perkebunan oasis tradisional dan perkebunan modern, penyerbukan dilakukan secara manual. Penyerbukan alami pada tanaman jantan dan betina, dapat terjadi dengan jumlah yang sama antara kedua tanaman. Namun, bila dilakukan dengan bantuan, satu tanaman jantan bisa menyerbuki hingga 100 tanaman betina. Tanaman jantan yang merupakan sebagai penyerbuk, memungkinkan para petani menggunakan sumber daya mereka untuk memproduksi lebih banyak buah pada tanaman betina.
            Buah kurma adalah makanan yang sangat baik diandalkan sejak zaman para nabi, didalam al-Qur’an kurma disebut sebanyak 24 kali antara lain dalam surat Maryam ayat 25-26 yaitu ketika maryam akan melahirkan putranya Nabiyulloh Isa ‘Alaihi Salam. Allah memerintahkan beliau untuk menggoyangkan pohon kurma yang menjadi sandarannya kemudian beliau diperintahkan makan buah kurma yang jatuh didekatnya, maka sejak saat itu buah kurma merupakan makanan terbaik dan obat yang sangat mujarab bagi ibu hamil dan pasca melahirkan dari zaman kezaman ila yaumil akhir. Ibnu Umar meriwayatkan hadits dari Rasulullah SAW: ada jenis pohon yang berkahnya seperti berkah seorang muslim, yaitu pohon kurma.
Kurma (Phoenix dactylifera) termasuk dalam suku Arecaceae (Palma-palmaan). Tumbuhan ini hanya mampu tumbuh di daerah Timur tengah dan Afrika bagian Utara. Kurma memiliki ciri-ciri yang mirip dengan kelapa, yaitu:
·         Monokotil
·         roset batang
·         diaceous (berumah dua)
·         daun menyirip, panjang dan bertulang
·         bunga bentuk tandan
·         buah hijau dan setelah tua berubah menjadi merah kecoklatan



KURMA DALAM AL-QUR’AN
Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman:
                                                              
يُنْبِتُ لَكُمْ بِهِ الزَّرْعَ وَالزَّيْتُونَ وَالنَّخِيلَ وَالْأَعْنَابَ وَمِنْ كُلِّ الثَّمَرَاتِ إِنَّ فِي ذَلِكَ َلآيَةً لِقَوْمٍ يَتَفَكَّرُونَ (11)

"Dia menumbuhkan bagi kamu dengan air hujan itu tanam-tanaman; zaitun, kurma, anggur dan segala macam buah-buahan. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar ada tanda (kekuasaan Allah) bagi kaum yang memikirkan." (QS. An-Nahl: 11)



وَهُزِّي إِلَيْكِ بِجِذْعِ النَّخْلَةِ تُسَاقِطْ عَلَيْكِ رُطَبًا جَنِيًّا (25) فَكُلِي وَاشْرَبِي وَقَرِّي عَيْنًا فَإِمَّا تَرَيِنَّ مِنَ الْبَشَرِ أَحَدًا فَقُولِي إِنِّي نَذَرْتُ لِلرَّحْمَنِ صَوْمًا فَلَنْ أُكَلِّمَ الْيَوْمَ إِنْسِيًّا (26)

"Dan goyanglah pangkal pohon kurma itu ke arahmu, niscaya pohon itu akan menggugurkan buah kurma yang masak kepadamu, maka makan, minum dan bersenang hatilah kamu. jika kamu melihat seorang manusia, Maka katakanlah, 'Sesungguhnya Aku telah bernazar berpuasa untuk Rabb Yang Maha Pemurah, maka aku tidak akan berbicara dengan seorang manusia pun pada hari ini.'" (QS. Maryam: 25-26)

Al-Hafizh Ibnu Katsir rahimahullaah membawakan perkataan 'Amr bin Maimun di dalam Tafsirnya: "Tidak ada sesuatu yang lebih baik bagi perempuan nifas kecualikurma kering dan kurma basah." (Tafsir Ibnu Katsir, tahqiq oleh Hani al-Haj V/168, cet. Al-Maktabah at-Taufiqiyah, Mesir.)

            Dokter Muhammad an-Nasimi dalam kitab-nya, ath-Thibb an-Nabawy wal 'Ilmil Hadits (II/293-294) mengatakan, "Hikmah dari ayat yang mulia ini secara kedokteran adalah, perempuan hamil yang akan melahirkan itu sangat membutuhkan minuman dan makanan yang kaya akan unsur gula, hal ini karena banyaknya kontraksi otot-otot rahim ketika akan mengeluarkan jabang bayi, terlebih lagi apabila hal itu membutuhkan waktu yang lama. Kandungan gula dan vitamin B1 sangat membantu untuk mengontrol laju gerak rahim dan menambah masa sistolenya (kontraksi jantung ketika darah dipompa ke pembuluh nadi). Dan kedua unsur itu banyak terkandung dalam ruthab (kurma basah). Kandungan gula dalam ruthab sangat mudah untuk dicerna dengan cepat oleh tubuh." (Dinukil oleh Syaikh Salim bin 'Ied al-Hilaly dalam Shahih at-Thibb an-Nabawy Fi Dha-il Ma'arif ath-Thabiyyah wal 'Ilmiyyah al-Haditsah, hal. 399, cet. Maktabah al-Furqaan, th. 1424 H.)

MANFAAT KURMA DALAM ILMU BIOLOGI
            Banyak sekali manfaat yang terkandung dalam kurma, diantara manfaat kurma dalam  ilmu biologi sangat bermanfaat bagi wanita melahirkan , nifas, dan menyusui karena di dalam kurma terdapat hormon yang mirip dengan hormon oksitosin (hormon yang dihasilkan neurohipofisa, bekerja untuk merangsang kontraksi otot polos dinding rahim selama coitus dan melahirkan) yang membantu proses kelahiran. Caranya, hormon oksitosin tersebut menyatu dengan reseptornya memulai kontraksi otot yang teratur secara bertahap, sehingga menyebabkan perluasan leher rahim dan dari situ terjadilah proses kelahiran.
            Setelah persalinan, hormon oksitosin juga bermanfaat untuk mengeringkan rahim, meningkatkan kontraksi otot ototnya yang terajut satu sama lain seperti jaring dan serat otot-otot yang tersebut berkontraksi sedemikian rupa sehingga menyempitkan celah-celah rajutan tersebut yang diantara matanya terdapat kantong darah lembut dan mengeluarkan darah. Hal ini menyebabkan berhentinya perdarahan secara bertahap.
            Serat-serat pembuluh darah vena yang berada di sekitar saluran susu di payudara juga mengalami kontraksi, sehingga menjadikan derasnya air susu ketika saluran saluran ini beserta air susu yang dikandungnya mengalami kontraksi. Dari sana sempurnalah proses penyusunan anak.
Peranan Kurma dalam Mengatur hormon estrogen
Telah diketahui adanya unsur lain di dalam kurma yang komposisi dan fungsinya sangat mirip dengan hormon estrogen. Diantara fungsi hormon ini antara lain:
1.         fungsi-fungsi tulang.
2.         payudara.
3.         Kulit.
4.         Rahim.
5.         Hormon FSH yang merangsang kantong buah pelir (scrotum)
6.         Memproduksi badan kuning (corpus loteum) LH di dalam ovarium yang menggantung pada ligament besar.
7.         Keseimbangan ion-ion dan mineral-mineral didalam tubuh.
8.         Siklus menstruasi.
9.         Distribusi lemak didalam tubuh.
10.       produksi insulin.
11.       Produksi sperma pada pria, dll.
            Buah kurma sangat digemari oleh banyak orang, selain karena rasanya yang manis ternyata buah kurma kaya akan kandungan gizi. Bahkan kurma yang mentahpun telah memiliki manfaat. Berikut ini kandungan gizi pada kurma: karbohidrat, fiber/serat, protein, lemak, vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, vitamin C, asam nikonat, asam folic, kalsium, kalium, magnesium, tembaga, sulfur, besi, zinc, fosfor,  dan lain-lain. Kurma aman dikonsumsi siapa saja, bahkan bayi yang baru saja lahir sekalipun. Banyak sekali manfaat kurma baik buah, pelepah, ataupun akarnya.
Kandungan Nilai Nutrisi Kurma (dalam 100 gram)
Unsur              Kadar              Unsur                          Kadar
Karbohidrat     75gr                 Asam folic                   5,4 mikrog
Fiber/serat       2,4gr                Mineral kalium                        52 mg
Protein             2,35 gr             Magnesium                 50 mg
Lemak             0,43 gr             Tembaga / cofper       2,4 mg
Vitamin A        90 UI               Sulfur                          14,7 mg
Vitamin B1      93 mg              Besi                             1,2 mg
Vitamin B2      144mg             Zink                             1,2 mg
Vitamin C        6,1 mg             Fosfor                          63 mg
Asam nikonat  2,2 mg             Energi                          323/100 gr

 Didalam buah kurma terkandung banyak sekali manfaat untuk kesehatan dan kebugaran tubuh, oleh karena itu kurma sangat familiar di dunia, tidak hanya di negeri asalnya saja tetapi kurma juga dikenal di seluruh plosok dunia, khasiat yang terkandung dalam buah kurma antara lain:
            •Makanan dan minuman terbaik untuk ibu hamil dan pasca melahirkan untuk        menstabilkan kembali darah dan nutrisi yang sempurna untuk bayi melalui asi ibu yang mengkonsumsi kurma.
            •Mencegah stroke.
            •Mengobati anemia, lesu dan letih.
            •Menambah berat badan anak.
            •Meningkatkan vitalitas.
            •Memperlancar saluran kencing.
            •Meningkatkan trombosit dalam darah dan mengatasi DBD.
            •Mengatasi rheumatik.
            •Mencegah tubuh dari bakteri dan kanker
            •Memelihara dari kerabunan.
            •Mentabilkan kejiwaan bagi anak dan lansia
            •Memperlambat penuaan tubuh.
            •Menyehatkan kulit
            •Membantu pertumbuhan tulang.
            •Cocok untuk diet
            •Mengatasi wasir.

            Kurma sangat dianjurkan sebagai hidangan untuk berbuka puasa. Ada hal yang sudah ditetapkan dalam bidang kedokteran bahwa gula dan air merupakan zat yang pertama kali dibutuhkan orang berpuasa setelah melalui masa menahan makan dan minum. Berkurangnya glukosa (zat gula) pada tubuh dapat mengakibatkan penyempitan dada dan gangguan pada tulang-tulang. Dilain pihak, berkurangnya air dapat melemahkan dan mengurangi daya tahan tubuh. Hal ini berbeda dengan orang berpuasa yang langsung mengisi perutnya dengan makanan dan minuman ketika berbuka. Padahal ia membutuhkan tiga jam atau lebih agar pencernaannya dapat menyerap zat gula tersebut. Oleh karena itu, orang yang menyantap makanan dan minuman ketika berbuka puasa tetap dapat merasakan fenomena kelemahan dan gangguan-ganguan jasmani akibat kekurang zat gula dan air. konsumsi saat berbuka puasa.
"Dan di bumi ini terdapat bagian-bagian yang berdampingan, dan kebun-kebun anggur, tanaman-tanaman dan pohon kurma yang bercabang dan yang tidak bercabang, disirami dengan air yang sama. kami melebihkan sebahagian tanam-tanaman itu atas sebahagian yang lain tentang rasanya. Sesungguhnya pada yang demikian itu terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi kaum yang berfikir." (QS. Ar-Ra'du: 4)

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites